Jumat, 26 Oktober 2012

“ Guru yang jadi Kapolsek Cepiring”


 INFO POLRES KENDAL OKTOBER 2012

AKP Asri

“ Guru yang jadi Kapolsek Cepiring”

 

                Tak pernah terlintas di benak pria asli kelahiran Duwet  Cepiring ini bahwa dirinya bisa memimpin Polsek Cepiring dibawah komando Polres Kendal, “ Dulu sewaktu pertama kali mendaftar Polisi yang ada dalam niat saya adalah mengabdi pada negara, siap ditempatkan dimana saja di wilayah Negara Kesatuah Republik Indonesia” tutur  AKP Asri, pejabat Kapolsek Cepiring  baru menggantikan AKP H.Muslih S.Ag  yang  dilantik oleh Kapolres Kendal AKBP Kusdiantoro SH .
                Konon sebelum menjadi anggota Polri, dirinya adalah seorang guru SD yang sempat bertugas di SD Sidomulyo Cepiring karena basic pendidikan formalnya adalah Lulusan Sekolah Pendidikan Guru (SPG), “ Tidak mudah bagi orang tua saya yang notabene adalah seorang petani menyekolahkan saya sampai jenjang SPG, saya harus membanting tulang menjadi pencari pakan ternak bahkan jadi kernet angkutan pedesaan di Sriagung untuk tambahan biaya sekolah, Alhamdulillah, saya lulus dan bekerja sebagai guru” katanya sambil mengenang.
                Awal ketertarikannya sebagai Polisi adalah ketika dirinya melihat sebuah pengumuman di Mapolsek Cepiring tentang lowongan menjadi bintara Polisi , dengan menguatkan tekad akhirnya dia cuti sementara dari keguruan dan mendaftarkan diri .
                “ Mungkin sudah takdir, sekali mendaftar saya langsung diterima masuk Sekolah Calon Bintara (Secaba) , namun pendidikannya tidak di Jawa, angkatan kami waktu itu harus menjalani pendidikan di Kalimantan, sampai lulus Secaba dan penempatan ternyata dapat penugasan di Kalimantan juga, Waduuh.. sebagai remaja waktu itu rasanya saya pengen nangis jauh dari kampung halaman, tapi kemudian karena menyadari inilah tugas mulia dari negara, saya bertekad menjalaninya dengan sepenuh hati dan semangatpun timbul” paparnya.
                Menjalani tugas selama duapuluh empat tahun di Kalimantan telah menempa perwira ini menjadi pribadi yang tangguh  dan bisa cepat beradaptasi  di lingkungan yang keras sekalipun , terhitung sejak satu setengah tahun sejak kembali ke Jajaran Polda Jateng  dirinya kemudian menempati posisi sebagai  Kapolsek Cepiring terhitung mulai September 2012 ini
                “Kedepan dengan bekal pengetahuan tentang kultur dan budaya  masyarakat Cepiring yang merupakan tanah kelahiran saya, kami selaku Kapolsek dan segenap jajaran Polsek  akan terapkan perintah dan kebijakan dari Bapak Kapolda dan Bapak Kapolres untuk selalu  melayani masyarakat dengan ramah, simpatik dan bertanggung jawab” pungkas AKP Asri  ( Aryo Widiyanto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar