Minggu, 21 Oktober 2012

“ Kendal Potensial berkembang jadi pusat Ekonomi”


Sriyanto

Kepala Deppo Marketing Apache Cigarettes


“ Kendal Potensial berkembang jadi pusat Ekonomi”

 

                Kabupaten Kendal sebagai wilayah satelit dari Ibukota Provinsi Jawa Tengah dipandang mempunyai potensi besar di bidang perekonomian , Sriyanto (45) Kepala Deppo Marketing Apache Cigarettes, sebuah perusahaan rokok yang berlogo kepala Indian yang menawarkan kelebihan berupa citarasa mantap dan harga terjangkau nampaknya menyadari betul potensi Kabupaten yang dipimpin oleh Widya Kandi Susanti ini.
                “ Kendal Potensial jadi Pusat perekonomian, survey kami mendapatkan data bahwa terdapat berbagai faktor seperti tingkat penghasilan yang bagus dari penduduknya dan harga bahan pokok yang relatif murah membuat berbagai  sektor seperti perdagangan dan wisata mampu berkembang signifikan” paparnya.
                Pria Kelahiran Boyolali 29 Juli 1967 ini memulai karirnya dari bawah sebagai Sales Dropping, ketika pertama kali menginjakkan kaki di Kendal dia sudah optimis produknya bisa diterima masyarakat, “ Saya pacu perkembangan pemasaran dengan optimalisasi Sales Motoris yang menyebar ke seluruh desa dan gang kecil di seluruh Kecamatan di Kendal, hasilnya kini omset meningkat karena kami tanamkan prinsip kerja keras dan saling percaya natara kantor pusat dan sales serta konsumen “ jelas Sriyanto ketika ditemui Majalah Bahurekso di kantornya.
                Cara Promosi Apache pun boleh dianggap berani, Sriyanto sengaja memperbanyak pasar rakyat seperti di Gemuh dan Pegandon serta mendatangkan grup Musik Boomerang di Alun Alun Kendal , Penyanyi Dangdut Brodin di Ngebum dengan iringan Bhara Mitra Bahurekso Music, serta event “Goyang Mantap” di area perumahan dan pasar seluruh Kabupaten Kendal.
                “Saya yakin ke depan perekonomian Kendal akan semakin tumbuh dan ini adalah peluang bagi penduduknya untuk semakin kreatif berwirausaha,apalagi Pemkab mendukung dengan program UKM, Unit Kewirausahaan Mandiri, semoga Kendal semakin maju” tutur Sriyanto .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar