Sate Kambing Khas Kendal ada di Cepiring
Daging kambing ternyata lebih menyehatkan ketimbang jenis daging lainnya. Dalam 100 gram daging kambing terdapat: 154 kalori; 9,2 mg lemak; 3,6 mg lemak jenuh. Selain itu, daging kambing juga salah satu sumber: zat besi, vitamin B, kolin, dan selenium terbaik. (www.artikelsahabat.com)
Rata-rata bagi yang memiliki penyakit darah rendah, dianjurkan 2 (dua) hari sekali untuk memakan sate k ambing, terutama bagian hatinya beberapa tusuk untuk meningkatkan tekanan darah. Memang belum ada uji medis tentang hal tersebut, tetapi telah banyak bukti bahwa memakan daging kambing dapat meningkatkan tekanan darah.
Di Kabupaten Kendal salah satu Warung sate kambing legendaries ada di daerah Cepiring tepatnya di kawasan eks Gedung Bioskop Sriagung, warung Sate Pak Dul milik keluarga Imigran dari Jogja tersebut konon sudah berdiri sejak jaman penjajahan Jepang, tak hanya Sate dan Gule, di tempat tersebut kita bisa menemukan berbagai menu seperti Gule dan sop Kaki kambing yang dipercaya berguna untuk memperlancar balita yang terlambat berjalan.
Atau “Lulur dalam” sebuah menu berupa otot lembut yang terdapat di sela tulang belakang kambing, mengambil otot lulur tersebut bukan perkara mudah, jika tak hati hati otot bisa putus tertinggal di sela tulang dan cara menyajikannya unik, otot mentah di potong dadu kemudian langsung disajikan diatas cawan ditaburi merica dan kecap , khasiatnya untuk stamina pria
Ada juga Torpedo kambing yang juga banyak diburu kaum lelaki karena berkhasiat untuk meningkatkan potensi pria serta banyak yang meyakini bahwa empedu kambing juga cukup berkhasiat. Perbedaannya adalah, jika torpedo harus dimasak/disate, sedangkan empedu harus ditelan mentah-mentah. Bahkan, mengonsumsi empedu kambing juga dapat menyembuhkan penyakit malaria. Dalam beberapa buku pengobatan Cina, memang terdapat empedu untuk mengobati malaria misalkan empedu ular. “Akan tetapi ternyata empedu kambing juga memiliki khasiat yang sama dengan empedu ular” kata H.Jamzuri sang pemilik warung , tertarik mencobanya, datang saja ke warung tersebut di Jalan Sriagung Cepiring Kabupaten Kendal Jawa Tengah.(Aryo Widiyanto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar