Minggu, 13 Januari 2013

Kompol Agus Triyono Kabag Ops Polres Kendal


Kompol  Agus Triyono
 Kabag Ops Polres Kendal



          Siap jalin komunikasi dengan semua elemen ”


                Sebagai seorang Kepala Bagian Operasi  (Kabag Ops)  yang    bertugas merencanakan, mengendalikan dan menyelenggarakan administrasi operasi kepolisian, termasuk latihan pra oprasi, melaksanakan koordinasi baik dalam rangka keterpaduan fungsi maupun dengan instansi dan lembaga terkait dalam rangka pelaksanaan pengamanan kegiatan masyarakat, serta melaksanakan fungsi hubungan masyarakat termasuk menyiapkan informasi dan dokumentasi kegiatan Polres Serta mengendalikan pengamanan Markas dibawah printah Kapolres  maka  Komisaris Polisi Agus Triyono dituntut untuk selalu mampu berkoordinasi dengan seluruh elemen yang ada baik internal Mapolres maupun instansi samping.
                “Dibutuhkan berbagai hal seperti kemampuan berkomunikasi ,membina, dan menjalin kemitraan untuk melaksanakan fungsi Bag Ops yaitu  menyiapkan administrasi dan pelaksanaan operasi  serta praoperasi, termasuk kerjasama pelatihan dalam rangka operasi kepolisian, perencanaan dan pengendalian operasi kepolisian termasuk pengumpulan, pengolahan dan penyajian serta pelaporan data operasi dan pengamanan kegiatan masyarakat dan/atau instansi pemerintah,    pembinaan manajemen operasional meliputi rencana operasi, perintah pelaksanaan operasi, pengendalian dan administrasi operasi kepolisian serta tindakan kontijensi, pengkoordinasian dan pengendalian pelaksanaan pengamanan markas dilingkungan polres, juga pengelolaan informasi dan dokumentasi kegiatan Polres” papar Kompol Agus Tri.
                Ketika ditanya mengenai suka duka bertugas di Kendal , Polisi yang dulu pernah menjabat sebagai Kapolsek Singorojo ini sembari tersenyum mengatakan bahwa ada hal unik di tanah Bahurekso ini dimana  masyarakatnya  terdiri dari beragam  budaya “ Di Utara coraknya pesisir, di Tengah lebih ke Pedagang dan di Selatan adalah cenderung mayoritas Petani perkebunan, sebuah ragam budaya yang menarik” ucapnya saat diwawancara oleh sejumlah wartawan di loby Mapolres Kendal  (Aryo Widiyanto/Zumroni)
               

Tidak ada komentar:

Posting Komentar