Minggu, 20 September 2015

Cinta Kereta Api Indonesia



Loves Train Much


            Beberapa alat transportasi disediakan di negeri ini, namun saya lebih nyaman memakai Kereta Api (KA) sebagai sarana untuk bepergian, saking senengnya, tiap kali dapat tawaran dolan atau sedikit ada kerja di luar daerah, pasti yang pertama saya tanyakan adalah apakah saya bisa menjangkaunya dengan KA.


            Saya sedang tak ingin mengkritik pemerintah atau PT KAI, karena dibawah Menhub pak Ignatius Jonan, semua yg menyangkut KA di Indonesia  is well done, bagus banget.

            Naik Kereta Api adalah sebuah seni tersendiri, mulai dari pesan tiket , menunggu si hitam manis itu datang sembari melihat pemandangan di Stasiun yang ciamik lengkap dengan para penumpangnya yang beraneka ragam, saya sih suka melihat wanita cantik bersepatu booth dengan jeans biru agak belel menarik kopernya sembari sesekali melihat hape, atau ada juga pemandangan anak kecil yang sibuk dengan es krimnya tapi raut wajahnya tak sabar menanti kereta datang, atau seorang wanita dengan seragam militernya yang seperti sedang menunggu seseorang di peron, hmm..damn great memoriest.

            Didalam kereta, saya suka naik KA Harina Bandung Semarang atau sesekali apalah namanya yang dari Jakarta ke Semarang itu, nyaman, tak ada asap rokok, tak ada pengamen, atau penjual makanan , tahun belakangan ini semua kereta bersih  dari gangguan , beda dengan dulu saat pertama ke Jakarta naik KA sekitar tahun 90 an, jorok, semrawut, sekarang oke aja, enak.

            Sembari melihat pemandangan di sekitar , paling bagus sih menurut saya pemandangan perjalanan dari Semarang ke Bandung, pemandangannya segar, banyak hal yang bisa dilakukan seperti saat berhenti sejenak di sejumlah stasiun kecil kemudian kita lompat turun dan memotret dinamika yang ada, atau hanya melihat dari atas kereta bagaimana sih bentuk rumah masyarakat di sekitar stasiun kecil itu, berbeda nuansa dan aroma disetiap tempat yang kita singgahi, dan itu adalah kenangan.

            Suatu masa nanti mungkin saja kereta api bisa menjadi moda transportasi murah untuk rakyat sehingga mengurangi kemacetan di jalan akibat mobil yang semakin banyak dan menjejali jalanan, jika saja mimpi rakyat Indonesia mendapatkan akses kereta api yang mudah dan murah serta terintegrasi dengan alat transportasi lain minimal dalam satu provinsi  tercapai, tentu anak cucu kita kelak akan bisa tersenyum riang seperti cerianya wajah para penumpang KA di Jepang,London atau terdekat Singapore. Semoga , kita doakan, wah udah pagi nih, istirahat dulu , have a nice day ya. ( Aryo Widiyanto, Journalist,   Traveller , Backpacker, Photographer, Blogger di aryowidiyanto.blogspot.com. Twitter di @aryowidi dan Abdi Negara, Facebook :Aryo Widiyanto)

               

Tidak ada komentar:

Posting Komentar